Hati-hati dengan Coronavirus, Panik dan Stres Bisa Menurunkan Imunitas

Oleh Writer, 22 Maret 2020
Chairman Junior Doctors Network of Indonesia (JDNI), Andi Khomeini Takdir Haruni, atau akrab disapa Dokter Koko, menegaskan bahwa gaya hidup yang sehat dapat menghindarkan masyarakat dari berbagai penyakit, tak hanya Covid-19. Hal ini diungkapkannya saat diwawancarai di RSUD Sawah Besar, Jakarta, Kasmi (5/3/2020).

Maksudnya, Dokter Koko menyarankan agar masyarakat Indonesia tak perlu panik akan adanya virus Covid-19 yang sudah masuk ke Tanah Air. Karena menurutnya, sikap panik ini justru akan menimbulkan stres dan pada akhirnya menurunkan daya tahan atau imunitas tubuh Anda sendiri.

Yang terpenting untuk dilakukan sekarang adalah pencegahan dan implementasi dari pola hidup sehat yang perlu Anda terapkan di hidup Anda. Jika upaya-upaya tersebut sudah diterapan, maka dengan otomatis daya tahan tubuh masyarakat meningkat.

Manfaat Gaya Hidup Sehat

Gaya hidup sehat adalah kegiatan yang mencerminkan aktivitas hidup dengan menghindari panik dan stres yang bisa menurunkan imunitas tubuh. Gaya hidup sehat ini memiliki manfaat di antaranya dapat menghindarkan masyarakat dari berbagai macam penyakit, tak hanya Covid-19 saja yang menghantui masyarakat Indonesia. Karena masih ada penyakit yang diakibatkan oleh virus maupun bakteri lain yang lebih berbahaya dari Covid-19. Penyakit tersebut contohnya hepatitis dan tubercolusis (TBC).

Perlu Anda ketahui, angka kematian akibat penyakit TBC dan hepatitis per harinya jauh lebih tinggi daripada Covid-19.

Menanggapi TBC dan Hepatitis yang Lebih Bahaya dari Covid-19

Untuk menanggapi hal itu, sebaiknya masyarakat juga jangan berlebihan mengonsumsi bahan makanan yang dikatakan memiliki khasiat melawan penyakit, seperti jamu, sayur, atau buah-buahan.

Karena belakangan banyak muncul di jejaring sosial yang mempromosikan agar masyarakat lebih sering mengkonsumsi temulawak, brokoli, ataupun bawang. Hal ini tentunya dikonsumsi dalam jumlah yang wajar, tidak berlebihan.

Dokter Koko kembali menegaskan bahwa semua yang berlebihan, biasanya nanti akan terjadi efek samping juga, kita juga belum tahu. Jadi, tolong kita kombinasikan saja upaya pencegahan yang perlu dilakukan, upaya promotif yang perlu dilakukan dengan makan-makanan sehat, istirahat, tidak merokok, tidak begadang, dan kalau sakit istirahat saja di rumah.

Tidak lupa, Dokter Koko juga mengingatkan agar warga memperhatikan sirkulasi udara di tempat tinggalnya masing-masing. Selain itu, masyarakat juga harus rajin mencuci tangan dengan menggunakan sabun dan air mengalir untuk menjaga imunitas tubuh. Dan bagi yang sakit batuk dan flu, jangan lupa gunakan masker untuk mencegah penyebaran penyakit ya.

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

 
Copyright © EPenulis.com
All rights reserved