RajaKomen
5 Tips Mudah Membuat Artikel Yang Baik, Benar dan Menarik

5 Tips Mudah Membuat Artikel Yang Baik, Benar dan Menarik

10 Maret 2022
374x
Ditulis oleh : FDT

Pada saat Anda mencari suatu informasi di internet, tentunya Anda akan menggunakan mesin pencari google dan mesin pencari akan memberikan informasi yang Anda butuhkan. Dan informasi itu berupa artikel yang dituliskan pada sebuah halaman website yang diakses dengan koneksi internet. Nah disini mungkin Anda bertanya-tanya bagaimana cara membuat artikel yang baik, benar dan menarik agar direkomendasikan oleh mesin pencari.

Untuk membuat sebuah artikel memang tidak mudah membutuhkan trik khusus agar artikel yang dibuat dapat menarik pembaca untuk membaca hingga habis artikel tersebut. Trik-trik dalam membuat artikel yang baik, benar dan menarik tersebut banyak digunakan oleh jasa penulisan artikel sebagai pedoman mereka dalam membuat sebuah artikel yang berkualitas. Sebagai jasa penulisan artikel tentunya artikel yang mereka buat harus merujuk pada suatu fakta atau opini tertentu.

Isi dari artikel tersebut bermacam-macam, dapat berupa tulisan, tentang sejarah, petualangan hasil penelitian dan sebagainya. Gaya penulisannya pun bisa bergaya fiksi dan non fiksi. Nah, kali ini kami akan membahas tips membuat artikel yang baik, benar dan menarik. Berikut ini ada beberapa tips mudah untuk membuat artikel yang baik dan benar.

  • Menentukan Topik Artikel atau Tema

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menentukan tema. Sebaiknya tema suatu artikel harus spesifik. Karena semakin spesifik sutau tema maka akan semakin menarik orang untuk membacanya. Hindari tema yang terlalu umum. Apabila tema masih berifat umum maka persempit lagi dengan mencari turunan dari tema itu. Misalnya Anda ingin membuat artikel tentang liburan.

Tema ini terlalu umum dan cakupannya luas. Maka carilah sub tema yang lebih spesifik, misalnya obyek wisata yang akan dikunjungi pada saat liburan. Nah jika sub tema ini masih dirasa terlalu luas, dapat dipersempit lagi. misalnya memilih topik tentang lokasi wisata atau suasana tempat wisata tersebut dan apa saja yang menarik dari tempat wisata tersebut. Dengan tema yang lebih spesifik maka artikel Anda tidak akan melebar yang pada akhirnya hanya akan membuat pembaca jenuh.

  • Tentukan Tujuan Penulisan

Jika Anda sudah menemukan tema yang spesifik, selanjutnya adalah menetapkan tujuan menulis artikel. Tujuan penulisan ini bisa ditentukan berdasarkan tema spesifik tadi. Selain dari sub tema, tujuan penulisan juga bisa ditentukan dari sudut pandang penulis pribadi. Misalnya penulis akan memandang liburan dari segi tempat liburan atau suasana dari tempat wisata tersebut sebagai informasi yang jelas dari tempat wisata tersebut.

Nah dengan cara tersebut maka tujuan penulisan artikel bisa Anda tentukan sehingga artikel yang Anda buat akan memberikan informasi yang bermanfaat kepada pembaca.

  • Cari Data dan Fakta

Selanjutnya yaitu mempelajari fakta terkait dengan topik artikel. Sangat penting bagi penulis untuk mempelajari dan memahami data ataupun fakta sebelum menulis agar artikel yang Anda buat memberikan informasi yang benar. Walaupun isi artikel Anda bergaya fiksi, akan terlihat menjadi aneh jika isinya tidak sesuai dengan fakta. Jadi Anda harus benar-benar memberikan informasi yang benar. Hindari artikel Anda factual walaupun artikel Anda cerita fiksi.

  • Lakukan Pengembangan

Melakukan pengembangan tema harus sesuai dengan jenis artikel yang akan ditulis, Seperti :

  1. Artikel argumentasi, yaitu artikel berisi tentang karangan pendapat atau opini pribadi, organisasi maupun lembaga. Latar belakang penulisan biasanya tentang kritik terhadap suatu pendapat, kondisi atau kebijakan.
  2. Artikel deskripsi, yaitu karangan yang bertujuan untuk memberikan gambaran atau suatu fakta sehingga pembaca dapat membayangkan dalam benaknya. Artikel ini disebut sebagai artikel gambar karena isinya tentang penggambaran sesuatu tentak kejadian, peristiwa, keadaan ataupun obyek.
  3. Artikel Narasi, artikel ini bertujuan untuk menceritakan suatu kejadian atau keadaan. Dan alur ceritanya bisa disusun menggunakan urutan waktu atau urutan kejadian. Dapat dikatakan artikel jenis ini adalah artikel cerita.
  4. Artikel Persuasi, yaitu artikel yang yang ditulis untuk membujuk atau memotivasi orang lain agar tergerak untuk melakukan atau menjauhi sesuatu berupa perbuatan atau objek seperti yang dikehendaki penulis.
  5. Artikel SEO, artikel bisa dipelajari secara mandiri melalui internet atau dengan pelatihan berbayar melalui jalur non-formal. Tujuan pembuatan artikel SEO adalah agar para pencari informasi melalui mesin pencari mendapatkan informasi yang relevan dengan yang dicari. Artikel SEO bisa Anda lihat pada saat Anda mengetikkan suatu kata atau frasa pada mesin cari, dan mesin cari memberikan hasil pencarian. Artikel hasil rekomendasi mesin cari itulah yang dinamakan artikel SEO.

Itulah ulasan mengenai cara membuat artikel yang baik, benar dan menarik. Dalam menulis artikel ada lima hal yang perlu Anda perhatikan sebelum Anda menulis artikel. Untuk menjadi penulis yang handal Anda harus sering berlatih. Nah bagi Anda yang tidak memiliki waktu untuk membuat artikel untuk mengisi konten website Anda, ada cara praktis dan terbaik yaitu dengan menggunakan jasa penulis artikel untuk kebutuhan konten website Anda.

Salah satu jasa penulis artikel berkualitas adalah dari Artikel.co.id, yang merupakan Jasa Penulis Artikel Murah, Jasa Pembuatan Artikel SEO, Jasa Update Content, Content Writer, Jasa SEO Terpercaya. Untuk informasi lebih jelasnya lagi, Anda bisa mengunjungi websitenya di www.arikel.co.id.

Berita Terkait
Baca Juga:
Salma Markets $10 Bonus Forex Tanpa Deposit Indonesia

Salma Markets $10 Bonus Forex Tanpa Deposit Indonesia

Tips      

5 Jun 2023 | 314


Trading tanpa deposit di Salma Markets merupakan salah satu cara untuk memulai trading di pasar keuangan tanpa harus mengeluarkan modal awal. Ini merupakan kesempatan bagi trader pemula ...

Cara Memilih Busana Muslimah Gamis Wanita yang Benar

Cara Memilih Busana Muslimah Gamis Wanita yang Benar

Fashion      

12 Sep 2018 | 774


Ternyata sekarang Ñ–nÑ– Busana Muslimah tеӏаһ merambah kе dunia fesyen ԁаӏаm negeri ԁаn ӏυаг negeri. MеmіӏіkÑ– ...

Selain Mendapatkan Banyak Informasi Inilah Manfaat Mengikuti Komunitas Parenting

Selain Mendapatkan Banyak Informasi Inilah Manfaat Mengikuti Komunitas Parenting

Tips      

29 Okt 2022 | 438


Bagi sebagian perempuan di Indonesia, fase menjadi seorang ibu adalah fase yang sangat menantang. Menjadi seorang ibu bagi seorang wanita, tidak hanya persiapan diri  yang harus ...

Inilah Risiko Jika Mengonsumsi  Mie Instan dan Nasi  Secara Bersamaan

Inilah Risiko Jika Mengonsumsi Mie Instan dan Nasi Secara Bersamaan

Tips      

6 Feb 2023 | 419


Nasi adalah makanan pokok yang harus ada ketika makan bagi orang Indonesia. Dan selain nasi, makan mie instan seringkali menjadi pengganti ketika tidak ada nasi dan pada saat merasa ...

Tips Memilih Busana Muslimah Perempuan Yаng Bаіk

Tips Memilih Busana Muslimah Perempuan Yаng Bаіk

Fashion      

13 Sep 2018 | 1189


Busana Muslimah merupakan salah satu busana yang biasan dipakai oleh kau muslim perempuan .Untυk memilih уаng cocok  mеmаng tak ѕеӏаӏυ ...

25 Tahun Reformasi di Indonesia Bisa Tercederai Karena Paslon Pendukung Nepotisme

25 Tahun Reformasi di Indonesia Bisa Tercederai Karena Paslon Pendukung Nepotisme

Politik      

10 Feb 2024 | 254


Januari lalu, gugatan terhadap Presiden Joko Widodo dengan klasifikasi perkara Perbuatan Melawan Hukum (PMH) terdaftar di Kepaniteraan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta dengan ...

Copyright © EPenulis.com 2024 - All rights reserved